Makassar | BugisMakassar.Info – Kepala Rutan Kelas I Makassar, Jayadikusumah melantik kenaikan pangkat 3 orang pegawai dari pangkat reguler dan penyetaraan ijazah Sarjana (S-1) pada momen apel pagi staf pegawai yang diikuti oleh seluruh jajaran pejabat Struktural dan Fungsional di Halaman depan Kantor. Senin, (30/10).
Dalam amanatnya, Karutan Makassar menyoroti angkatan 2017 yang dikenal dengan sebutan SOLIDARITAS, karena salah satu dari ketiga pegawai tersebut merupakan angkatan 2017, yaitu Adjat Sudrajat, S.H.
“Saya mengucapkan selamat kepada 3 orang pegawai yang hari ini menerima SK kenaikan pangkat dan terkhusus untuk adik kita Pak Adjat Sudrajat menjadi pegawai pertama dari 64 orang angkatan 2017 di Rutan Makassar yang dinaikkan pangkatnya melalui penyetaraan ijazah,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Jayadikusumah berpesan kepada seluruh pegawai khususnya angkatan 2017 untuk dapat mengikuti jejak dari Adjat Sudrajat yang hari ini naik pangkat dari Gol. II/B ke Gol. III/A.
“Semoga ini dapat dijadikan motivasi, utamanya bagi angkatan 2017 dan bagi yang belum kuliah, mari melanjutkan kuliah S-1 agar bisa mengikuti ujian penyetaraan ijazah apabila sudah dibuka,” pesannya.
Adapun 2 pegawai lainnya yang dinaikkan pangkatnya pada hari ini adalah Muhammad Nasir, S.E. dari Gol. III/C ke Gol. III/D dan Andi Wahyu Hidayat Palinrungi dari Gol. II/D ke Gol. III/A.
Sebagai informasi, kenaikan pangkat ketiga pegawai tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : W23-218, 219, 1080.KP.04.05 Tahun 2024 tentang Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil.
𝓵𝓹 ; 𝓶𝓪𝓹𝓹𝓪𝓻𝓮𝓷𝓽𝓪