Bugis Makassar Info
Bugismakassar.info | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. Dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam terpercaya dan akurat.
spot_img
spot_imgspot_imgspot_img

Update :

Kegiatan Mobile VCT Tim Puskesmas Pattallassang Kab. Gowa pada Lapas Narkotika Sungguminasa

Sungguminasa | BugisMakassar.Info – Kegiatan Screening HIV Mobile VCT oleh Tim Puskesmas Pattalassang Kab. Gowa kali ini mengambil lokasi di Klinik Syekh Yusuf Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa dengan menargetkan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jum’at (31/05).

Kegiatan mobile VCT diikuti oleh antusias oleh warga binaan Lapas Narkotika Sungguminasa, sebagai salah satu langkah untuk mendeteksi dini dan mencegah penyakit HIV khususnya di wilayah Pattalassang Kab. Gowa.

Menurut Tim dari Puskesmas Pattallassang bahwa kegiatan ini juga telah berlangsung di masyarakat sekitar. Dan adapun Lapas menjadi wilayah sasaran khusus.

Pada kegiatan screening HIV oleh Tim dari Puskesmas sebanyak 3 (Tiga) orang yang dikoordinatori oleh Petugas PKM Pattallassang Muh. Taslim, S.Kep (Pengelola Program TB/HIV). Adapun pemeriksaan ini diikuti sebanyak 20 org Warga Binaan Pemasyarakatan.

Kegiatan Screening HIV Mobile VCT ini juga diawasi secara langsung oleh Kasubsi Pesawat, Awaluddin serta Tim Paramedis Lapas Narkotika Sungguminasa turut membantu memperlancar kegiatan screening HIV ini.

Lp ; IMDT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

INFO TERKAIT

JANGAN LEWATKAN

Top Trending