Bugis Makassar Info
Bugismakassar.info | portal online yang menyajikan beragam topik informasi yang berskala lokal, hingga nasional. Dengan komitmen untuk senantiasa menghadirkan berita-berita terupdate tajam terpercaya dan akurat.

Update :

Tingkatkan Kedisiplinan dan Kekompakan Petugas, Rutan Kelas 1 Makassar Gelar Pembinaan FMD

Makassar | BugisMakassar.Info – Dalam upaya meningkatkan kedisiplinan serta kekompakan seluruh petugas, Rutan Makassar menggelar Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) yang berlangsung di Bugis Waterpark, Sabtu 25/05/2024.

Acara rutin tahun ini digelar dengan menggandeng MSI Training Center dan diikuti oleh seluruh jajaran Pejabat Struktural dan Fungsional, staf pegawai beserta Anggota Regu Pengamanan.

Membuka kegiatan, Kepala Rutan Kelas I Makassar, Jayadi Kusumah berharap kegiatan ini dapat diikuti dengan sungguh-sungguh oleh seluruh jajarannya sebagai bekal dalam melatih fisik dan mental yang kuat, serta meningkatkan kedisiplinan saat bertugas.

“Melalui kegiatan ini, Saya berharap ada bekal yang bisa Bapak dan Ibu bawa pulang, utamanya dalam hal kesiapsiagaan kita terkait Tupoksi (Tugas Pokok dan Fungsi) kita sehari-hari di Kantor. Untuk itu, mari kita ikuti dengan seksama apa yang akan diberikan oleh Instruktur pada hari ini,” ucapnya.

Selanjutnya, kegiatan diambil alih oleh Tim dari MSI Training Center untuk memberikan pelatihan Fisik, Mental dan Disiplin yang dimulai dengan Senam Pagi Ceria untuk membangun semangat kebersamaan di antara seluruh pegawai Rutan Kelas I Makassar.

Seluruh jajaran Rutan Makassar juga disuguhi berbagai games seru, diantaranya adalah Game lingkaran Holistic yang bertujuan untuk membangun Spirit Berorientasi Pelayanan, Game Kata Hati untuk membangun sikap mental yang Akuntabel, Game Follow The Leader untuk membangun sikap mental Kolaboratif dan Loyal serta Game Opposite yang sangat penting untuk menjadi pribadi yang kompeten.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua dan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Makassar yang turut memberikan semangat bagi seluruh peserta Outbound Capacity Building (FMD) hari ini.

Lp ; IMDT

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INFO TERKAIT

JANGAN LEWATKAN

Top Trending