Makassar | BugisMakassar.Info – Kepala Rutan Kelas I Makassar, Jayadi Kusumah menegaskan seluruh jajarannya untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada masyarakat.
Jayadi Kusuma menyatakan bahwa nilai integritas harus menjadi landasan utama dalam setiap interaksi dengan masyarakat.
“Kita harus menjunjung tinggi nilai integritas dalam setiap tindakan kita,” katanya tegas, sambil menatap serius seluruh jajarannya pada momen apel pagi di selasar gedung Kantor. Senin, (1/4).
Selain itu, Jayadi Kusuma juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan tanpa pungutan liar (pungli) dan diskriminasi.
“Pelayanan kepada masyarakat haruslah adil dan tanpa pungli. Karena setiap warga memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pelayanan yang layak atau sebagaimana mestinya,” ujarnya dengan mantap.
Karutan Makassar mengharapkan pesan tersebut menjadi pijakan bagi seluruh jajaran di Rutan Kelas I Makassar untuk bertindak adil dan profesional dalam setiap interaksi dengan masyarakat.
Tak hanya itu, Jayadi tak henti-hentinya meminta dukungan dan kerjasama dari seluruh jajarannya agar fokus terhadap pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) tahun 2024.
Menurutnya, tanpa kerjasama yang solid, target untuk mencapai Zona Integritas Menuju WBK Tahun 2024 akan sulit terwujud.
“Saya percaya dengan kerjasama dan kekompakan kita semua, insya Allah kita dapat mencapai target tersebut,” ungkapnya dengan penuh keyakinan.
Lp ; IMDT ( P R M G I )